Alumni Percayakan Bukhari MY Pimpin IKA Akper/D3 Keperawatan STIKes Jabal Ghafur

Sigli – Bukhari Muhammad Yahya, S.Pd, SST.MB dipercayakan sebagai Ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Akademi Keperawatan/Prodi D3 Keperawatan STIKES Jabal Ghafur Sigli untuk periode 2023 sampai dengan 2028 pada acara Reuni Akbar Akper Jabal Ghafur Sigli yang digelar pada Minggu (01/7) di Halaman STIKes Jabal Ghafur Sigli, Jalan Lingkar Keuniree Kota Sigli.

Hal ini dibenarkan oleh Sekretaris Panitia Pelaksana Reuni Akbar Sabaruddin, SKM saat dikonfirmasi oleh awak media ini pada Senin, 02 Juli 2023.

Sabaruddin atau akrab dipanggil Adoe Sabar mengatakan bahwa saudara Bukhari MY dipercayakan oleh para alumni untuk memimpin Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Akper Jabal Ghafur/D3 Keperawatan STIKes Jabal Ghafur Sigli berdasarkan kesepakatan atau musyawarah terbatas perwakilan alumni angkatan yang hadir saat acara Reuni Akbar Akper JeGe.

“Suksesnya perhelatan Reuni Akbar Akper JeGe yang diorganisir dan dikomandoi oleh Bukhari menjadi salah satu pertimbangan bahwa Bukhari layak untuk memimpin IKA Akper/D3 Keperawatan Jabal Ghafur, ” ujar Adoe Sabar didampingi Junaidi John.

Lanjut Adoe, selain itu Bukhari MY yang merupakan angkatan kedua Akper Jabal Ghafur Sigli juga dipandang punya kemampuan kepemimpinan yang mumpuni karena pernah menjadi Keuchik Desa Yaman dan saat ini menjabat sebagai Imum Mukim Beureunuen, kepala Instalasi Bedah Sentral RSUD Tgk Abdullah Syafi’i Beureunuen, serta mempunyai jiwa mendidik karena pernah menjadi Staf/Dosen Akper Jabal Ghafur Sigli sejak tahun 1999 sampai 2018.

Selanjutnya Adoe Sabar berharap ditangan Bukhari memiliki visi misi untuk penguatan manajerial internal IKA, kegiatan – kegiatan yang melibatkan seluruh civitas akademika, membangun jejaring organisasi dan sinergitas dengan kampus, melakukan kerjasama-kerjasama kelembagaan dan peran-peran ikatan alumni lainnya yang memberikan kontribusi positif terhadap pengembangan kampus STIKes Jabal Ghafur.

“Semoga Ketua Bukhari bisa secepatnya menyusun kepengurusan lengkap IKA untuk bisa dikukuhkan. Mari kita bersatu untuk membangun D3 Keperawatan khususnya dan STIKes Jabal Ghafur secara umum”, pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *